Rembug Stunting Desa sambangan

Administrator 26 Juli 2020 12:56:17 WITA

Pada hari ini, Minggu 26 Juli 2020, bertempat di Balai Subak Sambangan dilaksanakan kegiatan Rembug Stunting, Rembug Stunting ini di buka oleh BPD Desa Sambangan. Kegiatan ini di hadiri oleh Camat Sukasada, yang pada kesempatan ini di wakili oleh Kasi Pembangunan Kecamatan Sukasada Bapak Nyoman Widiadnya, Tim Ahli Pelayanan Sosial Dasar Kabupaten Buleleng Bapak I Gusti Bagus Hartawan, Pendamping Lokal Desa Ibu Nyoman Sukianis, Bapak Perbekel Sambangan beserta staf. Serta undangan lainnya diantaranya dari Puskesmas Sukasada I, LPM, Kader Kesehatan, guru Paud, dan perwakilan sasaran 1000 HPK.

Pada kesempatan ini ada beberapa usulan yang disampaikan yaitu Pemberian Multivitamin untuk Balita, Pemberian Makanan Tambahan Bagi Ibu hamil dan Ibu menyusui, pemberian suplemen yang mengandung Omega bagi Balita, ibu hamil, dan ibu menyusui, serta pengadaan Alat Antropometri. Usulan-usulan tersebut masih di tampung oleh pemerintah Desa Sambangan. Usulan tersebut di harapkan dapat membantu dalam pencegahan Stunting, dan menciptakan generasi yang lebih baik.

Komentar atas Rembug Stunting Desa sambangan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Sambangan

tampilkan dalam peta lebih besar