Salah satu destinasi alam yang menyuguhkan ketenangan dan keindahan di Bali Utara
adalah Air Terjun Aling-Aling. Setiap deburan air yang jatuh, suasana sejuk, dan aliran air yang
jernih mampu membuat pengunjung merasakan ketenangan di tengah padatnya kehidupan
perkotaan. Terletak di Desa Sambangan, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, air terjun ini
berada di kawasan pedesaan yang dikelilingi sawah dan ladang milik penduduk. Hamparan padi,
bunga gemitir yang bermekaran, serta deretan pepohonan menambah keindahan perjalanan menuju
Air Terjun Aling-Aling yang berjarak sekitar 8 kilometer dari pusat Kota Singaraja.
Disebut sebagai keindahan alam tersembunyi, karena untuk mencapainya pengunjung
perlu berjalan kaki menelusuri jalan setapak di tengah persawahan dan pepohonan rindang, serta
melewati jembatan. Namun, seluruh perjalanan itu akan terbayar lunas saat melihat pemandangan
menakjubkan air terjun setinggi 35 meter dengan air jernih yang membelah batuan tebing. Desa
Sambangan sendiri dikenal sebagai “Desa Air Terjun”, karena memiliki beberapa air terjun indah
yang letaknya berdekatan satu sama lain.

Artikel Terkini

  • Lestarikan Budaya Lokal dengan Usaha Kerajinan Ingka Desa Sambangan

    28 Agustus 2023 08:55:01 WITA
    Lestarikan Budaya Lokal dengan Usaha Kerajinan Ingka Desa Sambangan
    Ingka merupakan salah satu produk hasil kerajinan tangan berupa anyaman yang terbuat dari tulang daun lontar. Tulang daun lontar ini didapatkan dengan memisahkan bagian daun dengan tulang daun, sehingga menyisakan tulang daun lontar (usukan) yang sifatnya lentur dan mudah diolah dengan cara dianyam.... ..selengkapnya

  • Produk Madu Trigona Klanceng yang Harus Dicoba saat Berkunjung ke Desa Sambangan

    28 Agustus 2023 08:52:36 WITA
    Produk Madu Trigona Klanceng yang Harus Dicoba saat  Berkunjung ke Desa Sambangan
    Madu Trigona merupakan salah satu produk madu yang dihasilkan oleh mayarakat Desa Sambangan. Rumah produksi Madu Trigona ini terletak di Banjar Anyar, Desa Sambangan, Kecamatan Sukasada, Buleleng, Bali. Disebut sebagai Madu Trigona karena dihasilkan dari lebah Trigona yang memiliki ciri lebah hitam ... ..selengkapnya

  • KEGIATAN POSYANDU DESA SAMBANGAN BULAN AGUSTUS

    18 Agustus 2023 10:44:06 WITA
    KEGIATAN POSYANDU DESA SAMBANGAN BULAN AGUSTUS
    Kegiatan posyandu terdiri dari kegiatan utama dan kegiatan pengembangan. Berikut ini adalah beberapa kegiatan utama posyandu: 1. Program kesehatan ibu hamil dan menyusui Pelayanan yang diberikan posyandu kepada ibu hamil mencakup pemeriksaan kehamilan dan pemantauan gizi. Tak hanya pemeriksaan, ibu ... ..selengkapnya

  • PEMBAGIAN BLT DANA DESA BULAN AGUSTUS

    18 Agustus 2023 10:38:12 WITA
    PEMBAGIAN BLT DANA DESA BULAN AGUSTUS
    Pada hari ini 18 Agustus 2023,  Pemerintah Desa Sambangan melaksanakan pembagian Bantuan Langsung Tunai ( BLT) Dana Desa untuk bulan juli kepada KPM dengan jumlah 26 KK. Pelaksnaaan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin setiap bulannya , yang dilaksanakan oleh Pelaksana Kegiatan Anggaran yaitu ... ..selengkapnya

  • PEMBAGIAN BLT DANA DESA BULAN JULI

    27 Juli 2023 11:41:16 WITA
    PEMBAGIAN BLT DANA DESA  BULAN JULI
    Pada hari ini 27 Juli 2023,  Pemerintah Desa Sambangan melaksanakan pembagian Bantuan Langsung Tunai ( BLT) Dana Desa untuk bulan juli kepada KPM dengan jumlah 26 KK. Pelaksnaaan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin setiap bulannya , yang dilaksanakan oleh Pelaksana Kegiatan Anggaran yaitu Ibu... ..selengkapnya

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Sambangan

tampilkan dalam peta lebih besar